Senin, 25 November 2013

Bab IX. Manusia dan Tanggung Jawab

DYAH NURLITA S
12213741
1EA30




I.                   TANGGUNG JAWAB

1.     Tanggung jawab adalah sesuatu yang harus kita lakukan agar kita menerima sesuatu yang di namakan hak.
2.     Macam-macam tanggung jawab:
a.     Tanggungjawab Terhadap Diri Sendiri
b.     Tanggungjawab Kepada Bangsa dan Negara
c.      Tanggungjawab Terhadap Tuhan
3.     Tanggung jawab saya dirumah adalah membantu Ibu mengerjakan pekerjaan rumah. Sedangkan dikampus tanggung jawab saya adalah menjalankan tugas saya sebagai mahasiswa, belajar semaksimal mungkin, dan menyelesaikannya selama 4 tahun. Selain belajar saya juga mempunyai tanggung jawab untuk membawa nama baik Gunadarma.

II.               PENGABIDAN DAN PENGORBANAN

1.     Pengabdian
a.     Pengabdian adalah perbuatan baik yang berupa pikiran, pendapat ataupun tenaga sebagai perwujudan kesetiaan, cinta kasih , kasih sayang, hormat,atau satu ikatan dan semua itu dilakukan dengan ikhlas
b.     Yang pertama pengabdian kepada Tuhan, yaitu menjalankan segala perintahnya dan menjauhi segala larangannya. Seperti beribadah dan tidak melakukan hal-hal negatif yang bisa menimbulakan dosa.
yang kedua pengabdian kepada kedua orang tua, yaitu menjalankan perintah dari orang tua. Tidak melawan dan menyakiti hatinya. Berusaha menyenangkan hati kedua orang tua.
yang ketiga pengabdian kepada Negara, sebagai warga negara Indonesia saya mempunyai tanggung jawab untuk memberikan kontribusi terhadap Negara demi kebaikan Negara. Menjalankan kewajiban yang ditetapakan oleh Negara dan tidak melakukan hal-hal yang dapat memberikan dampak negatif untuk Negara dan masyarakat Indonesia lainnya.

2.     PENGORBANAN

a.     Pengorbanan adalah suatu tindakan atau kerelaan seseorang akan suatu hal,yang biasanya ditunjukan pada seseorang yang mempunyai tujuan atau makna dari tindakanya itu, dalam bentuk pertolongan dan tidak berharap imbalan dari suatu tindakan atau kerelaan, ikhlas semata-mata karna Tuhan.
b.     Macam-macam pengorbanan:
·        Pengorbanan Tenaga
·        Pengorbanan Perasaan
·        Pengorbanan Pikiran

c. Contoh Pengorbanan

    Ketika seseorang telah buta dengan cintanya kepada pasangannya, maka orang tersebut akan melakukakan apapun untuk dapat bisa selalu bersama pasangannya. Misalnya pasangan yang berbeda agama dan tidak bisa menikah karena perbedaan keyakinan tersebut. Si pria beragama protestan dan si wanita beragama muslim, si pria berkorban berpindah keyakinan agar dapat menikah dan membentuk keluarga dengan wanita pilihannya seusai dengan hukum yang berlaku di Indonesia.

d.      Pengorbanan merupakan akibat dari pengabdian. Pengorbanan dapat berupa bentuk harta benda, pikiran, perasaan, bahkan dapat juga berupa jiwanya.


Sumber : E-BOOK GUNADARMA 2013
 


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar